Nissan Sanggup Jual 32 Leaf per Hari — KOMPAS Otomotif: "NASHVILLE, KOMPAS.com - Nissan Amerika Utara (North America Incorporated) sanggup menjual 12.000 unit Leaf (dari total 20.000 unit yang dijatahkan untuk pasar Amerika) di wilayahnya tahun ini. Berarti, mereka harus bisa melepas rata-rata 32 unit sehari.
Nissan, seperti dilansir bloomberg (2/6/2011) mengatakan bahwa mereka sebelumnya sempat samar memprediksi penjualan Leaf di AS. Namun, sekarang ini mulai terlihat seperti apa peminat mobil listrik di AS.
Tampaknya, sulit buat Nissan bisa memenuhi target penjualan 32 unit per hari. Pasalnya, salah satu faktor penghambatnya adalah mekanisme pemesan yang 'ribet'. Konsumen harus memesan lewat internet. Trus, kendaraan baru bisa dikirim bila konsumen membeli perangkat pengisian ulang (home charging system)."
No comments:
Post a Comment