Media Indonesia - Intelijen_Jangan_Jadi_Lembaga_Pemerintah

Media Indonesia - Intelijen_Jangan_Jadi_Lembaga_Pemerintah: "JAKARTA--MICOM: Kelembagaan badan intelijen akan menjadi salah satu poin krusial pada pembahasan naskah RUU Intelijen antara Pemerintah dan DPR. Wakil Ketua Komisi I DPR TB Hasanuddin dari Fraksi PDIP mengatakan sulit membedakan intelijen sebagai lembaga negara atau lembaga pemerintah.

'Yang penting, lembaga pemerintah pun harus dikontrol ketat. Lembaga negara tidak bisa dipakai oleh kepentingan pemerintah,' ujar Hasanuddin saat dihubungi, Jumat (3/6).

Ditambahkan Hasanuddin, selama ini jabatan kepala Badan Intelijen Negara (BIN) cenderung menjadi jabatan politik. Ia juga mengingatkan lembaga-lembaga negara seperti TNI dan Polri yang dapat dikatakan sebagai lembaga pemerintah.

'Yang penting makna dari itu semua bahwa dia adalah lembaga untuk kepentingan bangsa. Yang penting pengawasannya harus dijaga,' tambah dia."

No comments:

Post a Comment